Translate

5 Perilaku & Pemikiran yang Bisa Memicu Orang Berselingkuh


 img

Hadirnya orang ketiga tidak selalu menjadi penyebab utama terjadinya perselingkuhan. 


Ada beberapa perilaku serta pemikiran yang ternyata juga bisa memicu seseorang untuk mendua. Seperti yang dikutip dari Ezinearticle, berikut lima hal yang dapat membahayakan pernikahan.


1. Melampiaskan Ego
Saat Anda sudah lama tidak 'beredar' dan keadaan di rumah tidak lagi sesempurna saat awal pernikahan, secara tak sadar Anda akan mulai menggoda orang lain. Hal itu dilakukan sekedar untuk melampiaskan ego agar merasa lebih dihargai. 


Tetapi meningkatkan ego dengan melontarkan percakapan yang 'menjurus' dengan seseorang selain pasangan, hanyalah tinggal hitungan waktu sampai akhirnya Anda berselingkuh.


2. Berasumsi Pasangan Tidak Mengerti Anda
Banyak pasangan yang sebenarya tidak memliki kesamaan tetapi mengenyampingkan hal itu dan memutuskan untuk menikah. Pernikahan yang harmonis bukan tentang kesempurnaan tetapi mengenai kedua pasangan yang selalu mencoba untuk menjadi terbaik. 


Jika selalu tertanam dalam pikiran bahwa 'Anda dan pasangan tak memiliki koneksi dan kesamaan', maka bukan tak mungkin Anda akan tergoda untuk berselingkuh saat menemukan seseorang yang dirasa 'sama'.


3. Jarang Menghabiskan Waktu Bersama Pasangan
Bahkan pernikahan yang harmonis bisa berada pada 'ujian berat' ketika salah satu pasangan berada jauh dari rumah karena alasan pekerjaan. Jika Anda merasa lelah setelah bekerja dan ingin melepaskan penat bersama teman, hal yang sebaiknya dilakukan adalah segera pulang ke rumah dan 'bermanja-manja' dengan pasangan. 


Semakin sering Anda berada jauh dari pasangan, semakin besar pula keingingan untuk berselingkuh.


4. Anda Menyimpan Dendam
Selalu akan ada perkelahian dalam sebuah pernikahan, jika Anda memilih untuk menyimpan perasaan dalam hati mengenai ketidak sukaan pada pasangan karena perbuatan atau omongannya. 


Perselingkuhan merupakan hal yang mudah untuk dilakukan jika Anda bisa membuat daftar mengenai 'kesalahan' pasangan. Daftar yang panjang, buat Anda berpikir untuk mencari orang lain yang lebih baik.


5. Membiarkan Pasangan Berpenampilan Tak Menarik
Banyak pasangan yang mengatakan bahwa 'akan menerima si dia apa adanya' ketika di awal masa pernikahan. Tetapi masihkah Anda menerima jika pasangan berubah gemuk, rambut tidak tertata dan sering mengenakan baju longgar yang lusuh? Keinginan seksual adalah hal yang manusiawi. 


Walau Anda mencoba untuk menghiraukannya, senyuman dari pria berpenampilan menarik bisa buat Anda terobsesi dengannya, sehingga membua Anda terus memikirkan hubungan 'serius' sampai benar-benar memiliki si pria tersebut.